August 30, 2017
loading

Kegiatan Evakuasi Gelandangan di Wilayah Kota Bogor Kerjasama Rumah Sakit dr. H. Marzoeki Mahdi dengan Dinas Sosial Kota Bogor

Posted by    raditya

Dinas Sosial Kota Bogor bekerja sama dengan Rumah Sakit dr. H. Marzoeki Mahdi melakukan kegiatan evakuasi pasien ODGJ yang menggelandang di sekitaran kota Bogor. Kegiatan kali ini berdasarkan laporan  warga setempat bahwa terdapat seorang wanita yang diduga gangguan jiwa menggelandang mengganggu lingkungan dan warga pengguna jalan di perempatan Warung Jambu Kota Bogor dalam kondisi sedang haid wanita tersebut juga tersebut dalam kondisi kumal dan berdarah di area alat kelamin.

 

Berdasarkan laporan tersebut tim dari Dinas Sosial Kota Bogor bekerja sama dengan Rumah Sakit dr. H. Marzoeki Mahdi yang di wakili oleh petugas Iyep Yudiana selaku Koordinator Lintas Sektor Dan Integerasi, pasien tersebut diamankan walaupun pada awalnya sempat berontak kemudian dilakukan tindakan medis akhirnya pasien tersebut dibawa ke Rumah Sakit dr. H. Marzoeki Mahdi, dalam asesmen awal pasien mengaku berinisial w berumur sekitar 30-an pasien tersebut sekarang sedang dirawat di Rumah Sakit dr. H. Marzoeki Mahdi.

 
"Humas RSMM BOGOR dan Tim KJM RSMM"

  • Share to :